Giada i200, Komputer Mini ini Bertenaga Intel Core i5!!

Giada i200 – baru-baru ini komputer mini sebesar telapak tangan Giada i200 telah diluncurkan ke pasar. Salah satu kelebihan yang menonjol dari Giada i200 menurut Tuxlin Blog adalah dukungan varian prosesor yang luas, mulai dari Intel Celeron hingga Intel Core i7. Konfigurasi standar komputer ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-4200U dual-core yang berlari dengan kecepatan 1,6GHz dan didukung TurboBoost hingga 2,6GHz, serta dikawinkan dengan pengolah grafis dari Intel HD Graphics. Secara umum, performa yang dihasilkan oleh komputer mini Giada i200 ini sangat tinggi dikelasnya dan mampu mengakomodasi multi-tasking maupun komputasi menengah. Sayangnya, secara default, komputer Giada i200 ini tidak dilengkapi dengan memori RAM dan media penyimpanan. Pengguna harus menambahkan sendiri memori RAM dan storage karena telah disediakan sebuah slot DIMM dan port mSATA.


Berdasarkan informasi yang diterima oleh Tuxlin Blog, komputer mini Giada i200 ini didesain khusus untuk thin client yang biasanya tidak dilengkapi dengan media penyimpanan mandiri. Komputer mini besutan Giada ini berukuran sangat kecil, yakni sebesar telapak tangan. Giada i200 ini dibalut dengan casing berbahan metal yang berbentuk kotak yang cukup kokoh. bagi Anda yang membutuhkan komputer berukuran mini tetapi menawarkan kinerja yang tinggi, Giada i200 ini terlihat begitu menarik. Sayangnya, sampai saat ini belum ada informasi mengenai kapan komputer canggih ini akan masuk pasar Indonesia.
Giada i200

Harga Giada i200

Harga komputer mini Giada i200 ini tidak terlalu mahal, yakni $378 atau sekitar Rp 5 juta. Tuxlin menilai harga tersebut cukup masuk akal mengingat ukuran yang ditawarkan cukup kompak dan menawarkan kinerja yang tinggi. Tuxlin juga mendapat informasi bahwa Giada i200 varian yang lebih murah dengan ditenagai oleh prosesor Intel Celeron 2957U juga akan tersedia dalam waktu dekat.

Spesifikasi Giada i200

  • Prosesor Intel i5-4200U dual-core berkecepatan 1,6GHz dengan turbo hingga 2,6GHz
  • Memori RAM maksimal 8GB DDR3, single slot DIMM
  • Grafis Intel HD Graphics
  • Penyimpanan -
  • Konektivitas WiFi, 4 port USB 3.0, Bluetooth, slot microSD, port HDMI, Ethernet, DisplayPort, 3G (opsional)
  • Daya -
  • Dimensi 5.1″ x 5.1″ x 1″
Sumber
Anda mungkin suka:Review Lenovo A6000, Android 4G Bertenaga Snapdragon 410

wdcfawqafwef